Pengusaha Muda: Jual PALUGADA, bisa sukses?

Wednesday 17 December 2014

Jual PALUGADA, bisa sukses?


Base on Experience:

Para pengusaha sukses sering menyarankan, kalau ingin berhasil dalam berbisnis maka fokuslah pada satu bidang/produk saja. Tekuni, kuasai, jadilah ahli dalam bidangnya.
Alias jangan PALUGADA (aPA LU mau GuA aDA) 

kenapa?

kesimpulan saya setelah 2 tahun

Awalnya saya juga berfikir kalau menjual banyak produk akan lebih banyak costumer, lebih gampang closing, omzet lebih meljit dan ujung-ujungnya profit 'tebal'. Tapi pada kenyataannya kok tidak?

Dengan prinsip PALUGADA, hal yang pertama saya rasakan adalah sangat lelah. Memang banyak orang yang bertanya produk A - Z. Karena harus melayani sekian banyak macam permintaan akhirnya kelabakan. Apalagi kondisinya saya pun sambil bekerja. Produknya berhasil dicari pun kadang tidak sesuai permintaan. Alhasil costumer kecewa dan kabur ke kompetitor.

Untuk alasan pertama ini saja, sudah menjadi alasan yang sangat telak, kenapa prinsip PALUGADA tidak bisa melejitkan omzet, apalagi membuat profit "tebal' 

Kedua, kebanyakan jenis produk membuat target market yang sangat tidak jelas. Sehingga bingung harus menggunakan metode pemasaran yang seperti apa, karena karakter untuk setiap pengguna produk berbeda. Fokus pada satu bidang saja terkadang masih membuat kita bingung bagaimana cara memasarkan produk tersebut secara efektif. Betul? 

Ketiga! Alhasil kita bingung... *mau dibawa kemana, usaha ini*... *nyanyi. hee...
Ya, tentunya kita ingin usaha yang kita rintis semakin berkembang, semakin besar, bahkan auto pilot. Kalau saya sih ingin sekali. Tapi bagaimana mungkin dengan sistem PALUGADA itu bisa terwujud. Dengan fokus pada satu bidang, kita sudah tau betul dimana supplier2 bahan produksi dgn kualitas terbaik, harga paling miring. Tahu betul bagaimana proses produksi. Bagaimana halangan-halangan yang mungkin muncul. Sangat lihat membuat perencanaan pemasaran sehingga benar-benar tertarget. Sehingga, mempermudah pendelegasian tugas namun kita bisa kontrol dengan baik. 
www.indianmirror.com

Lah, kalau dengan sistem PALUGADA? Setidaknya, sulitnya memberikan kepercayaan pendelegasian tugas. Apakah si karyawan akan melakukannya dengan baik?

Ada yang berpendapat, 'ya coba aja dulu jualin semua, nanti mana yang ok, itu yg difokuskan'. Pada kenyataannya, malah stuck dan bingung juga

Saya tidak menyebutkan dengan prinsip PALUGADA tidak bisa sukses, namun sepertinya lebih sulit

Masih banyak faktor-faktor lain mengapa fokus pada satu bidang bisnis akan mempercepat kesuksesan bisnis kita. Ada yang ingin menambahkan? Isi dibagian komentar ya 

No comments:

Post a Comment